Potensi Jamur Entomopatogen untuk Mengendalikan Ulat Grayak Spodoptera litura F. pada Tanaman Tembakau In Vivo
Potency of Entomopathogenic Fungi to control Oriental Leafworm Spodoptera litura F. on Tobacco In Vivo
DOI:
https://doi.org/10.32734/joa.v5i3.2211Keywords:
jamur entomopatogen, Spodoptera litura, tembakauAbstract
Spodoptera litura merupakan hama penting pada tanaman tembakau. Penelitian bertujuan untuk mengetahui potensi jamur entomopatogen pada kerapatan konidia dan jenis jamur yang berbeda terhadap larva S. litura pada tanaman tembakau. Penelitian dilakukan di Rumah Kasa, Fakultas Pertanian, Universitas Sumatera Utara mulai bulan Oktober sampai Februari 2016. Penelitian menggunakan rancangan acak kelompok (RAK) dengan 2 faktor dan tiga ulangan. Faktor pertama adalah jenis jamur (Metarhizium anisopliae, Beauveria bassiana, dan Lecanicillium lecanii) dan faktor kedua adalah kerapatan konidia (106, 107, 108 konidia/ml). Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis jamur dan kerapatan konidia berbeda nyata terhadap semua peubah amatan. Mortalitas larva pada jenis jamur M. anisopliae (57,78%) tertinggi dibandingkan B. bassiana (51,11%) dan terendah L. lecanii (40,00%). Persentase mortalitas larva tertinggi terdapat pada kerapatan 108 konidia/ml (73,33%). Gejala serangan jamur entomopatogen pada larva S. litura yaitu gerakannya lamban, berubah warna menjadi kepucatan, nafsu makan berkurang, lama-kelamaan diam dan mati. Larva yang mati tubuhnya mengeras dan berwarna kehitaman. Intensitas serangan tertinggi pada jenis jamur L. lecanii kerapatan 106 konidia/ml (42,22%).
Downloads
Published
Issue
Section
The Authors submitting a manuscript do so on the understanding that if accepted for publication, copyright of the article shall be assigned to Jurnal Online Agroekoteknologi as well as TALENTA Publisher Universitas Sumatera Utara as the publisher of the journal.
Copyright encompasses exclusive rights to reproduce and deliver the article in all forms and media. The reproduction of any part of this journal, its storage in databases and its transmission by any form or media, will be allowed only with written permission from Jurnal Online Agroekoteknologi.
The Copyright Transfer Form can be downloaded here.
The copyright form should be signed originally and sent to the Editorial Office in the form of original mail or scanned document.