Pengaruh Pencucian dan Beberapa Amelioran untuk Perbaikan Sifat Kimia Tanah dan Pertumbuhan Tanaman Jagung (Zea mays L.) pada Tanah Bergaram

Authors

  • Kirana Aulia Rahma Universitas Sumatera Utara
  • Sarifuddin Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian, Universitas Sumatera Utara, Medan

DOI:

https://doi.org/10.32734/ja.v13i3.23558

Keywords:

Amelioran;, pencucian tanah, sifat kimia, tanah bergaram

Abstract

Penelitian dilaksanakan di rumah kaca dan dianalisis di Laboratorium Kimia dan Biologi Tanah Fakultas Pertanian Universitas Sumatera Utara dan Laboratorium Badan Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Medan, pada bulan Februari hingga Juli 2025. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial dengan dua faktor perlakuan dan tiga ulangan. Faktor pertama adalah pencucian tanah yang terdiri dari 2 perlakuan yaitu pencucian tanah 3 kali dan pencucian tanah 6 kali. Faktor kedua adalah amelioran yang terdiri dari kontrol (tanpa ameliorant), biochar tempurung kelapa 250 g/polibag, biochar tempurung kelapa 500 g/polibag, pupuk kandang ayam 250 g/polibag, pupuk kandang ayam 500 g/polibag, zeolit ​​250 g/polibag, dan zeolit ​​500 g/polibag. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pencucian tanah berpengaruh nyata terhadap Mg-dd tanah dan bobot kering akar tetapi berpengaruh tidak nyata terhadap pH, Daya Hantar Listrik (DHL), Ca-dd tanah dan bobot kering tajuk tanaman. Pemberian amelioran berpengaruh nyata terhadap Daya Hantar Listrik (DHL) dan Ca-dd tanah tetapi berpengaruh tidak nyata terhadap pH dan Mg-dd tanah, tinggi tanaman, bobot kering tajuk dan bobot akar tanaman. Interaksi antara pencucian tanah dan pemberian amelioran berpengaruh nyata terhadap bobot kering akar tanaman. Pertumbuhan tanaman jagung terbaik dihasilkan oleh interaksi perlakuan pencucian tanah dan amelioran zeolit ​​250g/polybag.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2025-09-10