Dampak Penggunaan Insektisida Sistemik terha dap Perkembangan Serangga Penyerbuk Kelapa Sawit Elaeidobius kamerunicus Faust (Coleoptera : Curculionidae)

Impact of Systemic Insecticide Application on populations Elaeidobius kamerunicus Faust (Coleoptera: Curculionidae) on Oil Palm Plantation

Authors

  • Yeni Rawati Harianja Program Studi Agroekoteknologi, Fakultas Pertanian, USU, Medan 20155, Indonesia.
  • Suzanna Fitriany Sitepu Program Studi Agroekoteknologi, Fakultas Pertanian, USU, Medan 20155, Indonesia.
  • Marheni Program Studi Agroekoteknologi, Fakultas Pertanian, USU, Medan 20155, Indonesia.
  • Agus Eko Prasetyo Balai Pusat Penelitian Kelapa Sawit, Pematang Siantar, Indonesia.
  • Rossiansha Balai Pusat Penelitian Kelapa Sawit, Pematang Siantar, Indonesia

DOI:

https://doi.org/10.32734/joa.v6i2.2613

Keywords:

Acephate, Dimehypo, Elaeidobius kamerunicus, Klorantraniliprol, systemic insecticide, Asefat, Dimehipo, insektisida sistemik

Abstract

Oil palm is one of the commodity crop that has an important role in the economy in Indonesia. The
main problems encountered are low productivity caused by the decline in population of oil palm
pollinating insects Elaeidobius kamerunicus Faust. The purpose of this study was to examine the
effect of systemic insecticides on E. Kamerunicus palm oil plantations in PTPN IV Marihat,
Pematang Siantar. This research was conducted at Indonesian Oil Palm Research Institute (IOPRI),
Pematang Siantar collaboration with PTPN IV. The method was factorial randomized block design
with two factors and three replications. The first factor was type of active ingredient ( asefat
dimehipo, klorantraniliprol), the second factor was dose insecticide (5 gr, 10 gr, 20 gr) and (7.5 ml,
5 ml, 10 ml). The parameters were observed consisting are total population of E. kamerunicus per
hectare and sex ratio. The results showed that the total decrease in the population of E. kamerunicus
90 days after application was 18% of the inifial population. Sex ratio of E. kamerunicus was 1:1.5.

Kelapa sawit merupakan salah satu komoditi hasil perkebunan yang memiliki peran penting dalam perekonomian di Indonesia. Permasalahan utama yang dihadapi adalah rendahnya produktivitas yang disebabkan penurunan populasi serangga penyerbuk kelapa sawit E. kamerunicus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak penggunaan insektisida sistemik terhadap perkembangan serangga penyerbuk kelapa sawit E. kamerunicus diperkebunan kelapa sawit PTPN IV Marihat, Pematang Siantar. Penelitian dilakukan di Pusat Penelitian Kelapa Sawit (PPKS) Marihat, Pematang Siantar bekerjasama dengan PTPN IV. Metode yang digunakan rancangan acak kelompok faktorial yang terdiri dari 2 faktor dan 3 ulangan. Faktor pertama jenis bahan aktif (asefat, dimehipo, klorantraniliprol) sedangkan faktor kedua dosis insektisida (5 gr, 10 gr, 20 gr) dan (5 ml, 7,5 ml, 10 ml). Parameter yang diamati terdiri dari jumlah populasi E. kamerunicus per hektar dan nisbah kelamin. Hasil penelitian menunjukkan total penurunan populasi E. kamerunicus setelah 90 hari aplikasi sebesar 18 % dari populasi awal. Nisbah kelamin jantan dan betina E. kamerunicus 1 : 1,5.

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2018-04-17