ANALISIS USAHA PEMANFAATAN BIJI DURIAN SEBAGAI SUSTITUSI JAGUNG TERHADAP AYAM KAMPUNG DI KABUPATEN SERDANG BEDAGAI
Business Analysis Utilization of Durian Seed Flour as Substitution of Corn on Native Chicken in Serdang Bedagai
DOI:
https://doi.org/10.32734/jpi.v4i3.2806Keywords:
Analisis usaha, Tepung Biji Durian, Ayam kampungAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan dan efisiensi nilai ekonomis usaha
pemeliharaan ternak ayam kampung dengan pemanfaatan tepung biji durian dalam pakan dengan
berbagai level pada ayam kampung umur 0 – 12 minggu. Penelitian ini dilaksanakan di
Laboratorium Biologi Ternak Fakultas Pertanian Universitas Sumatera Utara pada bulan Mei 2015
sampai Juli 2016. Penelitian ini menggunakan metode survei untuk menentukan harga pakan yang
digunakan dalam penelitian. Perlakuan tepung biji durian terdiri dari level 5% (PA), 15% (PB),
dan 25% (PC). Parameter yang diamati yaitu total biaya produksi, total hasil produksi, analisis
laba/rugi, Revenue/Cost ratio (R/C ratio) dan Income Over Feed Cost (IOFC) untuk periode 3
bulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rataan analisis laba/rugi (Rp/ekor/3 bulan) tertinggi
pada perlakuan PC (11.777) dan terendah pada perlakuan PA (10.345), rataan R/C ratio tertinggi
pada perlakuan PC (1,65) dan terendah pada perlakuan PA (1,43), rataan IOFC (Rp/ekor/3 bulan)
tertinggi pada perlakuan PC (25.160) dan terendah pada perlakuan PA (22.743). Kesimpulan dari
penelitian ini menunjukkan bahwa tepung biji durian sebagai campuran bahan pakan dalam
ransum sampai level 25% dapat memberikan keuntungan.
Downloads
Published
Issue
Section
The Authors submitting a manuscript do so on the understanding that if accepted for publication, copyright of the article shall be assigned to Jurnal Peternakan Integratif as well as TALENTA Publisher Universitas Sumatera Utara as the publisher of the journal.
Copyright encompasses exclusive rights to reproduce and deliver the article in all forms and media. The reproduction of any part of this journal, its storage in databases and its transmission by any form or media, will be allowed only with written permission from Jurnal Peternakan Integratif.
The Copyright Transfer Form can be downloaded here.
The copyright form should be signed originally and sent to the Editorial Office in the form of original mail or scanned document.