Hubungan Kekerasan Verbal Orang Tua dengan Perilaku Remaja di SMPN 20 Kota Pekanbaru Tahun 2020
DOI:
https://doi.org/10.32734/trophico.v1i2.7267Keywords:
Kekerasan verbal, orang tua, perilaku remajaAbstract
Kekerasan verbal adalah kekerasan dalam bentuk memarahi, membentak, dan mengeluarkan kata-kata yang tidak pantas. Dampak dari kekerasan verbal menyebabkan terhambatnya perkembangan anak secara sosial dan emosional yaitu 43,2 %. Data WHO tahun 2018 menunjukkan bahwa prevelensi kekerasan pada anak secara global sebesar 50%. Angka kekerasan pada anak atau remaja di Propinsi Riau tahun 2018 sebanyak 105 kasus. Survei awal pada SMPN 20 Pekanbaru tahun 2020 diperoleh bahwa terdapat 8 orang siswa mendapatkan perlakuan kekerasan verbal seperti orang tua yang memarahi, membentak, dan berkata kasar pada anaknya. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan kekerasan verbal orang tua dengan perilaku remaja. Metode penelitian yang digunakan adalah analitik kuantitatif dengan desain cross-sectional. Data dianalisa dengan uji chi square. Hasil penelitian menunjukan mayoritas anak mendapatkan kekerasan verbal positif dari orang tua sebanyak 51 orang (67,1%), dan mayoritas remaja dengan perilaku positif sebanyak 42 orang (55,3%). Hasil uji chi square didapatkan p value 0,048 (p<0,05) yang berarti ada hubungan antara kekerasan verbal orang tua terhadap perilaku remaja. Disarankan agar orang tua diberikan informasi dan edukasi tentang bahaya kekerasan verbal pada remaja.
Downloads
References
Abdul, K. & Anik, H. (2020). Kekerasan anak dalam keluarga. http://jurnalwacana.psikologi.fk.uns.ac.id/index.php/wacana/article/view/172
Huraerah, A. (2018). Kekerasan terhadap anak (Cetakan 1; M. A. Elwa, Ed.). Bandung: Nuansah Cendikia.
Jimenez, T. I., Estevez, E.,Velilla, C.M., Albo, J. M.,& Martinez, M. L. (2019). Family communication and verbal child-to-parent violence among adolescents: The mediating role of perceived stress. Int. J. Environ. Res. Public Health, 16(22), 4538. https://doi.org/10.3390/ijerph16224538
Kementerian Kesehatan RI. (2018). Data KPAI tentang Kekerasan pada Anak. Diakes dari https://pusdatin.kemkes.go.id/article/view/19010400001/kekerasan-terhadap-anak-dan-remaja.html
Lestary, K. P. (2016). Hubungan kekerasan terhadap anak dalam keluarga dengan prestasi belajar di Sekolah. Journal of Chemical Information and Modeling. http://ejurnal.stikeseub.ac.id/index.php/jkeb/article/view/94
Lestary, T. (2016). Verbal abuse dampak buruk dan solusi Penanganannya pada anak (Cetakan ke-1). Yogyakarta: Psikosain.
Liviana, P.H., & Rina (2018). Pendidikan kesehatan tentang perkembangan psikososial sebagai upaya pencegahan kekerasan fisik dan verbal pada Anak usia sekolah di Kota Kendal.Jurnal Ners dan Kebidanan, 5(2), 97-104. https://jnk.phb.ac.id/index.php/jnk/article/view/289
Musdalifah, N. (2016). Hubungan kekerasan verbal orangtua dengan gangguan perilaku pada remaja di Kelurahan Tammua Kecamatan Tallo Kota Makassar. Diakses dari http://eprints.unm.ac.id/2352/
Risma, D. (2020). Pengembangan media edukasi perlindungan anak untyk mengurangi kekerasana pada anak usia dini.Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 2, 448–455. https://doi.org/10.31004/obsesi.v4i1.322
Sari, I. H. (2016) Chid abuse of Indonesian migrant worker on the perspective of islamic family law (A Study on Indonesian Migrant Worker Family in Doplang, Bawen, Semarang)[Skripsi, IAIN Salatiga].http://perpus.iainsalatiga.ac.id/lemari/fg/free/pdf/?file=http://perpus.iainsalatiga.ac.id/g/pdf/public/index.php/?pdf=1061/1/Itsna.Husnia.Sari.21111014
Widyastuti, Y., Rahmawati, A., & Purnamaningrum, E.Y.(2009). Kesehatan reproduksi (Cetakan ke-2). Yogyakarta: Fitramaya.
Wulandari, S. (2019). Perilaku menyimpang dapat terjadi dimanapun dan kapanpun termasuk remaja. Yogkakarta: Mutiara Aksara.
Wulandari, V., & Nurwati, N. (2018). Hubungan kekerasan emosional yang dilakukan oleh orangtua terhadap perilaku remaja. Prosiding penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, 5(2), 132. https://doi.org/10.24198/jppm.v5i2.18364
Published
How to Cite
Issue
Section
Copyright (c) 2021 Tropical Public Health Journal
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.