Hubungan Posisi Menunduk saat Menggunakan Telepon Seluler dengan Nyeri Tengkuk

Authors

  • Ramadhani Dinda Salsalina Depari Departemen Neurologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Sumatera Utara, Medan
  • Aldy Safruddin Rambe Departemen Neurologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Sumatera Utara, Medan

DOI:

https://doi.org/10.32734/scripta.v3i1.6364

Keywords:

neck pain, cell phone, bowing position, nyeri tengkuk, telepon seluler, posisi menunduk

Abstract

Background: Neck pain is pain that includes disorders of the nerves, tendons, muscles and ligaments around the neck. One of the causes of neck pain is the wrong position of the body which causes the neck in a certain position for a long time. In the use of cell phones there will be a process of changing the position of the neck, the position of the head will be bow to look at the cell phone screen and maintained for a long time, causing muscle problems which, if left unchecked, can become chronic muscle pain.

Objectives: To find out relationship between the bow position when using a cell phone and neck pain.

Methods: This study is an analytic-observational study with a cross-sectional design. The sampling technique used simple random sampling technique. The data will be analyze using chi-square statistical test. In which the p-value < 0.05 is significant.

Results: There is a relationship between the bow position when using a cell phone to neck pain with p-value 0.045. On the other test, there is no relationship between the duration of cell phone use and neck pain, both in one use (p = 0.509) and in a day (p = 0.729).

Conclusion: There is a significant relationship between the bow position when using a cell phone and neck pain.

Keywords: neck pain, cell phone, bowing position

 

Latar Belakang: Nyeri tengkuk adalah rasa nyeri yang meliputi kelainan saraf, tendon, otot dan ligamen di sekitar leher. Salah satu penyebab dari nyeri tengkuk adalah posisi tubuh yang salah sehingga membuat leher berada dalam posisi tertentu dalam jangka waktu yang lama. Pada penggunaan telepon seluler akan terjadi proses perubahan posisi leher, yang mana posisi kepala akan menunduk untuk melihat ke arah layar telepon seluler dan dipertahankan dalam waktu yang relatif lama, sehingga menimbulkan masalah otot yang apabila dibiarkan dapat menjadi nyeri otot kronis.

Tujuan: Untuk mengetahui hubungan posisi menunduk saat menggunakan telepon seluler dengan nyeri tengkuk.

Metode: Penelitian ini merupakan penelitian analitik-observasional dengan desain cross-sectional. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik simple random sampling. Hasil pengukuran akan dianalisis menggunakan uji chi-square. Nilai p < 0,05 dianggap signifikan.

Hasil: Terdapat hubungan antara posisi menunduk saat menggunakan telepon seluler terhadap nyeri tengkuk dengan nilai P = 0,045. Pada uji hubungan lainnya tidak ada hubungan antara durasi penggunaan telepon seluler terhadap nyeri tengkuk baik dalam sekali penggunaan (P = 0,509) maupun dalam sehari penggunaan (P = 0,729).

Kesimpulan: Terdapat hubungan yang signifikan antara posisi menunduk saat menggunakan telepon seluler dengan nyeri tengkuk.

Kata Kunci: nyeri tengkuk, telepon seluler, posisi menunduk

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2021-08-28

How to Cite

1.
Depari RDS, Rambe AS. Hubungan Posisi Menunduk saat Menggunakan Telepon Seluler dengan Nyeri Tengkuk. SCRIPTA SCORE Sci Med J. [Internet]. 2021Aug.28 [cited 2024Nov.21];3(1):17-22. Available from: https://talenta.usu.ac.id/scripta/article/view/6364