PENINGKATAN KESEHATAN GIGI DAN MULUT BALITA MELALUI PENDEKATAN TAILORED MESSAGE
PROMOTING OF ORAL HEALTH IN CHILDREN UNDER FIVE USING TAILORED MESSAGE APPROACH
DOI:
https://doi.org/10.32734/dentika.v17i2.1807Keywords:
balita, perilaku ibu, pesanAbstract
Penilaian risiko kesehatan (HRA) sering digunakan sebagai contoh di dalam alat pendidikan kesehatan untuk merubah
perilaku seseorang, seperti menjelaskan tentang plak sebagai penyebab penyakit karies gigi, kemudian tentang cara
menghilangkan plak dengan menyikat gigi secara tepat dan teratur yang diberikan oleh kader kesehatan di Posyandu
kepada ibu pengunjung Posyandu. Tujuan penelitian mengevaluasi efektifitas tailored message KMGS dalam upaya
meningkatkan kesehatan gigi dan mulut anak balita. Jenis penelitian adalah penelitian potong lintang. Jumlah responden
yang menandatangani inform consent adalah 54 pasangan ibu dan anak balita, kemudian dilakukan pemeriksaan gigi
lengkap, TOT kepada kader Posyandu khususnya cara mengisi KMGS yang digunakan mengukur risiko ECC. Kegiatan
dilakukan selama 3 bulan, responden dibagi menjadi 2 kelompok yaitu 23 pasang kelompok kontrol dan kelompok
intervensi 31 pasang ibu dan anak, di Kelurahan Tugu Depok. Evaluasi kebersihan gigi dan mulut, terdiri atas skor plak
dan skor kematangan plak, dan perilaku ibu pada bulan kedua dan ketiga setelah promosi kesehatan gigi. Seluruh data
dianalisis statistik dengan uji Anova dan korelasi Pearson. Hasil penelitian setelah 3 bulan di intervensi, terlihat skor
kematangan plak 0 meningkat secara signifikan (p<0,05), dan peningkatan pada skor perilaku ibu dengan nilai > 51
terhadap kesehatan gigi (p<0,05), disamping itu ada hubungan yang bermakna antara kebersihan gigi anak dengan
perubahan perilaku ibu dengan nilai Pearson’s r 0,337 (p<0,05). Sebagai kesimpulan, program promosi kesehatan gigi
dan mulut di Posyandu oleh kader menggunakan tailored message dalam bentuk KMGS efektif meningkatkan perilaku
dalam pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut, yang berdampak menurunkan faktor risiko ECC pada anak balita.