RESPONS IMUN PADA KARIES DAN PERAN ODONTOBLAST DALAM RESPONS IMUN

Authors

  • Essie Octiara Fakultas Kedokteran Gigi, Universitas Sumatera Utara

DOI:

https://doi.org/10.32734/dentika.v19i1.158

Keywords:

karies, inflamasi, respons imun alamiah (innate), adaptif, peran odontoblast

Abstract

Karies yang tidak dirawat akan dapat berlanjut ke dentin, dan mayoritas ditemukan bakteri gram positif dan gram negatif pada kavitas gigi. Difusi bakteri patogen melalui produk toksin bakteri akan masuk ke dalam tubulus dentin sehingga menyebabkan inflamasi pulpa dan reaksi imun pada pulpa gigi. Kompleks pulpa-dentin mampu menginisiasi respons imun alamiah (innate) dan adaptif, yang bekerja pada proses awal invasi karies moderat.Tujuan ulasan ini adalah untuk membicarakan tentang respons imun terhadap karies dan peran odontoblast dalam respons imun pulpa gigi. Literatur menunjukkan peran odontoblasts dalam meregulasi respons imun pulpa gigi dan respons inflamasi terhadap bakteri kariogenik. Odontoblast berpartisipasi dalam sensing patogen oleh toll-like receptors (TLR 2 mendeteksi LTA; TLR 4 mendeteksi LPS), memproduksi kemokin (contoh CCL2 dan CXCL10), dan sitokin (TNF-α, IFN-γ, IL-1β and IL-6).  Odontoblast juga memproduksi peptida antimikroba (β-defensin), dan  juga mengekspresikan berbagai integrin yang berfungsi sebagai signaling dalam meregulasi proses perbaikan pada saat mendapatkan injuri. Disimpulkan bahwa odontoblast berperan dalam mendeteksi patogen yang masuk ke tubuli dentin selama proses karies dan sebagai pemicu imun respons pada jaringan pulpa.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biography

Essie Octiara, Fakultas Kedokteran Gigi, Universitas Sumatera Utara

Departemen Ilmu Kedokteran Gigi Anak

Published

2016-07-07

How to Cite

Octiara, E. (2016). RESPONS IMUN PADA KARIES DAN PERAN ODONTOBLAST DALAM RESPONS IMUN. Dentika: Dental Journal, 19(1), 83 - 88. https://doi.org/10.32734/dentika.v19i1.158