Hubungan Pengetahuan dan Sikap dengan Status Gizi Siswa MAN Medan pada Masa Pandemi COVID-19
DOI:
https://doi.org/10.32734/trophico.v1i1.6042Keywords:
covid-19, status gizi, pengetahuan, sikapAbstract
Coronavirus Disease (COVID-19) merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh virus SARS-CoV-2 yang masuk di Indonesia pada akhir tahun 2019. Pemerintah mengambil kebijakan untuk memutus rantai penularan COVID-19 ini yaitu melakukan pembatasan sosial, salah satunya dengan menghentikan kegiatan sekolah. Pemerintah juga mengimbau untuk menjaga pola hidup sehat, salah satunya dengan memerhatikan gizi seimbang agar status gizi menjadi baik. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan pengetahuan dan sikap dengan status gizi siswa MAN Medan pada masa pandemi COVID-19. Penelitian ini menggunakan desain cross-sectional, yang dilaksanakan di MAN 2 dan MAN 1 Medan. Sampel diambil dengan menggunakan simple random sampling yaitu pengambilan 60 orang siswa MAN 2 dan MAN 1 Medan. Data yang diperoleh dalam penelitian ini dianalisis secara univariat dan analisis bivariat dengan uji Chi Square kemaknaan α =0,05. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan antara pengetahuan dengan status gizi remaja di MAN 1 dan MAN 2 Kota Medan (p<0,05), dan tidak terdapat hubungan antara sikap dengan status gizi remaja di MAN 1 dan MAN 2 Kota Medan (p>0,05). Kesimpulan penelitian ini adalah ada hubungan antara pengetahuan dengan status gizi siswa MAN 2 dan MAN 1 Medan pada masa pandemi COVID-19, namun tidak ada hubungan sikap dengan status gizi siswa.
Downloads
References
Adiba, F. N. (2019). Analisis hubungan tertawa terhadap kadar endorfin berkaitan dengan fungsi imunitas tubuh. INA-Rxiv. https://doi.org/10.31227/osf.io/5qy62
Almatsier, S. (2010). Prinsip dasar ilmu gizi. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama
Atmadja, T.F.A. (2020). Gambaran sikap dan gaya hidup sehat masyarakat indonesia selama pandemi COVID-19. Action: Aceh Nutrition Journal, (5)2, 195-202
Daryanto. (2016). Media pembelajaran. Yogya karta: Gava Media
Dekhne, P. (2016). Advantages and Disadvan tages of Whatsapp. International Research Journal of India
Dewi, N., Maemunah, N., & Putri, R., M. (2020). Gambaran asupan Nutrisi di masa pandemi pada mahasiswa. Care: Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan, 8(3), 369-382
Fatharanni, M.O., Angraini, D.I., & Oktaria, D. (2019). Hubungan pengetahuan, sikap dan perilaku mengenai gizi seimbang dengan status gizi pada wanita usia subur di Kecamatan Terbanggi Besar Kabupaten Lampung Tengah. Medula, 09(1), 26-37
Ferdiana, S. (2020). Persepsi mahasiswa tentang penggunaan media daring pada Program Studi S1 Ilmu Gizi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Surabaya selama masa pandemi Corona Virus Disease (COVID-19). Indonesian Journal of Science Learning, 01(1), 05-12
Gon, S., & Rawekar, A. (2017). Effectivity of e-learning through Whatsapp as a teaching learning tool. MVP Journal of Mediacal Sciences, 04(1), 19-25
Kementerian Kesehatan RI. (2018). Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) Tahun 2018. Jakarta: Balitbang Kemenkes RI
Kementerian Kesehatan RI. (2020). Panduan gizi seimbang pada masa pandemi COVID-19. Jakarta
Kristian, K., Kurniawan, F., Kurniado, A., & Vetinly. (2019). Hubungan pengetahuan dan sikap dengan status gizi pada siswa Sekolah Dasar di Jakarta. JMJ, 7(2), 245-257
Mahdali, M.I., Indriasari, R., & Thaha, R. (2013). Efek edukasi gizi terhadap pengetahuan, sikap serta perubahan perilaku remaja obesitas di Kota Gorontalo [Tesis]. Universitas Hasanud din, Makasar
Marmi (2014). Gizi dalam kesehatan reproduksi. Yogyakarta: Pustaka Pelajar
Peraturan Menteri Kesehatan No. 9 Tahun 2020 tentang Pedoman Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB)
Selaindoong, S.J. (2020). Gambaran penge tahuan gizi mahasiswa semester iv Fakultas Kesehatan Masyarakat Universi tas Sam Ratulangi saat pembatasan sosial masa pandemi COVID-19. Jurnal KESMAS, 9(6), 8-15
Seran, W. A., Utomo, D.A., & Handotyo, B. (2020). Pengaruh model pembelajaran outdoor study berbantuan video confe rence terhadap kemampuan menulis karya ilmiah mahasiswa. Jurnal Pendidikan: Teori, Penelitian, dan Pengembangan, 5(2), 142-152
Thamaria, N. (2017). Bahan ajar: penilaian status gizi. Jakarta: Kemenkes RI
Published
How to Cite
Issue
Section
Copyright (c) 2021 Tropical Public Health Journal
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.